Katanya sih…
Seseorang yang memiliki integritas tinggi. Siap menjadi contoh teladan. Siap menjadi inspirasi bagi yang lain. Siap menjadi contoh. Siap menjadi yang terdepan. Siap untuk memberikan yang terbaik. Sehingga diterima dan mampu didengar oleh yang lain.
Katanya sih..
Seseorang yang siap menjadi pendengar. Terbuka terhadap saran dan masukan. Sehingga peduli pada lingkungan.
Katanya sih…
Seseorang yang mengenal lebih dekat setiap anggotanya. Sehingga mampu membagi tugas sesuai dengan kemampuan dan potensi masing-masing.
Katanya sih…
Seseorang yang berani bergerak. Pendorong. Pengendali laju. Penawar solusi. Bertanggung jawab atas keputusannya. Komitmen. Bersiap memperbaiki.
Katanya sih…
Seseorang yang tak hanya mampu mengatur waktu dan prioritas. Ia yang mampu mengatur empat elemen energi. Energi fisik yang menunjukkan kemampuannya dalam mengatur diri dalam menghadapi segala aktifitas yang ada, kesehatan termasuk di dalamnya. Energi intelektual yang menggambarkan seberapa mampu ia menyerap ilmu yang didapat serta memberikan kontribusi dalam membentuk suatu rumusan. Energi emosi yang dapat terkendali baik itu kekecewaan, kesedihan ataupun kekesalan pribadi terhadap apa yang dihadapinya. Energi spiritual yang tentunya memiliki peran paling besar dalam diri, karena berhubungan dengan Allah, Sang Maha pembolakbalik hati.
Katanya sih…
seseorang yang jika dihadapkan pada suatu pilihan. Ia tidak mundur. Ia bersiap menjadi subjek. Ia yang memilih untuk bersedia, bukan karena terpaksa. Ia yang bukan hanya sekedar ingin tanpa aksi. Ia yang memulai.
“it’s not our past or our today’s condition, but what we choose we want to be in the future”
Tetapi ada yang perlu digarisbawahi bahwa pimpinan tidak menjamin ia memiliki jiwa pemimpin. Sebaliknya pemimpin tidak harus berada di posisi pimpinan. Karena pemimpin itu sebuah karakter yang dibangun dan dibentuk oleh jiwa yang besar, yang siap untuk mengembangkan kapasitas dan kualitas diri.
#SOL7 #KreatifSampaiMati #Katanyasih
Tidak ada komentar:
Posting Komentar